>Reduce Hard-disk Access

>What

Alkisah, dahulu kala zaman komputer masih sebesar lemari dan berharga jutaan dollar, sistem penyimpanan datanya menggunakan pita magnetik. Keutuhan data dalam pita magnetik ini begitu rapuh karena rentan cuaca dan gesekan dari head pembaca. Demi menyiasati hal ini, para ahli menerapkan penandaan access time; dimana ketika data dibaca dan ditulis maka dilakukan juga penandaan waktu akses.

Mungkin cerita tadi meragukan adanya, namun nyatanya pada zaman modern sekarang ini penulisan access time (atau biasa disingkat atime) masih diterapkan pada banyak sistem operasi, di antaranya GNU/Linux.
Banyak silang pendapat mengenai pentingnya atime pada sistem modern, dan kebanyakan berpendapat bahwa atime sudah tidak sesuai dengan perkembangan perangkat keras yang ada. Buktinya teknologi penyimpanan SSD (Solid State Disk) dapat menderita pemendekan usia pakai akibat kerapnya disk access yang di antaranya diakibatkan oleh atime ini.

Untungnya kita dapat dengan mudah mengubah perilaku access time ini melalui fstab.

Pro

* I/O (proses input/output atau disc access) HDD lebih rendah yang berakibat pada sistem yang lebih gegas, senyap, dan hemat daya.

Con

  • Mungkin akan berdampak pada aplikasi yang membutuhkan access time. Misalnya email reader menggunakan time stamp untuk menentukan apakah email itu lebih baru atau bukan, juga misalnya apakah berkas di /tmp sudah berumur dan patut dibuang atau tidak.
  • Kita juga akan kehilangan keuntungan dari metadata. Dengan tidak adanya atime maka kita akan kehilangan informasi seperti kapan sebuah berkas ditulis, dan lainnya.

How

  1. Noatime atau no access time.

    Dengan noatime sistem sama sekali tidak akan menuliskan time stamp ketika mengakses data.
    Untuk menggunakannya kita akan menyunting fstab terutama kolom fs_mntops (filesystem mount options):

    Code:
    # nano /etc/fstab

    misal tadinya:

    Code:
    /dev/sda6 /  ext4 rw,errors=remount-ro 0 1
    /dev/sda9 /media/DATA ext4 defaults 0 2

    menjadi:

    Code:
    /dev/sda6 /  ext4 noatime,rw,errors=remount-ro 0 1
    /dev/sda9 /media/DATA ext4 noatime 0 2

    Simpan dan kaitkan ulang partisi:

    Code:
    # mount -o remount -a
  2. Relatime atau relative access time.

    Waktu akses hanya dimutakhirkan jika waktu akses sebelumnya adalah lebih awal dari waktu perubahan sekarang.

    Code:
    # nano /etc/fstab

    Misal tadinya:

    Code:
    /dev/sda6 /  ext4 rw,errors=remount-ro 0 1
    /dev/sda9 /media/DATA ext4 defaults 0 2

    Menjadi:

    Code:
    /dev/sda6 /  ext4 relatime,rw,errors=remount-ro 0 1
    /dev/sda9 /media/DATA ext4 relatime 0 2

    Simpan perubahan dan kaitkan ulang partisi:

    Code:
    # mount -o remount -a

Info :

This entry was posted in Uncategorized. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *